Pertemuan Rutin PKH

  • cangkring-wonogiri
  • Mar 13, 2019

Program Keluarga Harapan atau seringkali disebut PKH adalah program pemberian bantuan sosial bersyarat kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang ditetapkan sebagai keluarga penerima manfaat PKH. Sebagai upaya percepatan penanggulangan kemiskinan, sejak tahun 2007 Pemerintah Indonesia telah melaksanakan PKH. Melalui PKH, KPM didorong untuk memiliki akses dan memanfaatkan pelayanan sosial dasar kesehatan, pendidikan, pangan dan gizi, perawatan, dan pendampingan, termasuk akses terhadap berbagai program perlindungan sosial lainnya yang merupakan program komplementer secara berkelanjutan. PKH diarahkan untuk menjadi tulang punggung penanggulangan kemiskinan yang mensinergikan berbagai program perlindungan dan pemberdayaan sosial nasional. Desa Cangkring juga sudah lama menerima PKH. PKH sangat membantu dalam pengentasan kemisikinan di desa Cangkring. Pertemuan Rutin PKH diadakan sebulan sekali dan didampingi oleh Pendamping PKH Kecamatan (Sri Nuryani). Pada pertemuan kali ini diadakan di Rumah Bpk Suwignyo Dusun Dungkambil RT 03/07, Desa Cangkring. Pada pertemuan kali ini dibahas agar PKH tepat sasaran dalam pengentasan kemiskinan, pertemuan diakhiri dengan pembagian Kalender dari Dinas Sosial Kabupaten Wonogiri.